2025-03-21

SGOnline

Bersinar & Informatif

Warga Kampung Baru Kesenden Keluhkan Bau tak Sedap

CIREBON, (SGOnline).-

Warga di kawasan Kampung Baru, Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, mengeluhkan aroma tak sedap, penyebabnya adalah air di kolam CUDP itu menyusut dan mengering, Senin (25/10/2021). Penyusutan air pengolahan limbah itu, terjadi sejak dua bulan lalu.

“Karena kering akibat menyusutnya air, jadi menimbulkan bau tak sedap dari bangkai-bangkai ikan, bahkan baunya kini sudah seperti septic tank, sampai pening kepala. Baunya sampai ke tempat tinggal warga sini, aroma itu terbawa oleh angin hingga ke area pemukiman warga”, tutur Heri Setiawan.

Kolam pengolahan limbah itu terlihat sangat mengering. Hasil pantauan juga terlihat bangkai ikan yang telah mati mengering dan bau busuk.

Heri juga menuturkan, operatornya ada bahkan sering berkeliling. Namun, ia belum mengetahui penyebab di kolam itu masih tidak ada airnya.

Informasi dari operator, menurut Heri disinyalir adanya kerusakan mesin. Saat ini, proses perbaikan sudah selesai. Namun, hingga saat ini air malah semakin menyusut.

Heri mengharapkan agar keberadaan kolam CUDP tersebut segera diisi kembali. Sehingga tidak berdampak buruk bagi kesehatan warga sekitar. (Andi/SGO)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *