Alami Tanda-tanda Ini? Bisa Jadi Ada Tuyul di Rumah Anda

foto: istimewa
COBA diingat, pernahkah Anda kehilangan uang di rumah sendiri secara misterius? Padahal Anda yakin sempat menghitung jumlah dan letak menyimpan uangnya. Namun begitu dihitung ulang, ternyata nominalnya berkurang, sementara tidak ada orang lain yang tahu selain Anda sendiri.
Jika iya, bisa jadi rumah Anda diincar makhluk kecil gundul tanpa baju, yakni tuyul! Bahkan kini, jam ‘operasional’ tuyul tidak hanya malam hari, siang tengah bolong pun, makhluk dari jenis jin ini mampu menilep uang Anda tanpa terasa.
Di dunia ghaib juga terdapat kehidupan layaknya dunia manusia di alam nyata. Di daerah yang tidak kelihatan ini dihuni berbagai macam makhluk halus. Tidak jarang, makhluk penghuni dunia ghaib tersebut menampakkan diri di hadapan manusia. Maka tidak heran jika kita kerap disuguhkan kejadian di luar akal.
Tuyul, merupakan penghuni dunia lain yang memiliki wujud seperti anak kecil. Makhluk mungil tapi tidak imut ini suka mencuri uang. Mereka mencuri karena disuruh orang yang merawatnya. Orang yang memelihara tuyul ini menjadikan makhluk tersebut sebagai alat pesugihan.
Karena tergolong sebagai makhluk gaib yang tak kasat mata, membuat tuyul leluasa memasuki rumah-rumah yang menjadi sasarannya. Terlebih jika di rumah itu tersedia kolam yang ada pancuran airnya. Oleh sebab itulah, maka penghuni rumah tidak akan mengetahui jika uangnya diambil tuyul.
Tanda-tandanya
Meskipun tidak terlihat, akan tetapi kehadiran makhluk gaib tersebut memunculkan beberapa pertanda ketika memasuki sebuah rumah. Tanda–tanda tersebut sangatlah mudah dikenal penghuni rumah. Berikut ini beberapa pertanda jika terdapat tuyul di rumah Anda.
- Terdengar suara seperti cicak
Kemunculan tuyul di dalam rumah ditandai dengan terdengarnya suara seperti cicak. Suara ini akan terdengar sangat jelas. Para penghuni rumah pasti akan mengira jika itu suara cicak. Namun, sebenarnya hal itu sebagai tanda munculnya tuyul di dalam rumah. Apalagi jika suara tersebut kerap terdengar, padahal jarang sekali cicak terlihat di tempat tersebut.
- Kehilangan sebagian uang, terlebih jika terjadi di malam hari
Biasanya makhluk astral ini akan mengambil uang yang Anda simpan di tempat aman. Akan tetapi, jumlah uang yang diambil tuyul tidaklah banyak. Mereka hanya mengambil beberapa lembar saja dari uang yang Anda simpan tersebut.
Apabila Anda mendapati uang tunai yang disimpan kemudian tiba–tiba berkurang, bisa jadi yang mengambil adalah tuyul. Makhluk gaib ini akan mengambil uang yang ada simpan. Jadi, jika Anda kehilangan uang dan hanya sebagian saja, maka tidak menutup kemungkinan tuyullah pelakunya.
- Uang yang hilang dalam jumlah sama dan terus–menerus
Tanda adanya tuyul memasuki rumah berikutnya, yakni kehilangan uang terus–menerus dan jumlahnya sama. Tuyul memang makhluk yang tidak serakah. Mereka akan mengambil uang dalam jumlah yang sama di setiap siang atau malamnya. Untuk itu, jika Anda kehilangan uang dalam jumlah sama, jangan langsung menuduh anggota keluarga yang mencuri, karena bisa jadi makhluk tuyul yang melakukannya.
Jika tanda-tanda itu hadir di rumah Anda, disarankan banyak berdoa kepada Allah SWT meminta perlindungan dari gangguan makhluk halus, termasuk tuyul. Percaya atau tidak, kembali pada keyakinan Anda masing-masing. Semoga bermanfaat. (Ruddy/SGO)
Sumber: jitunews